Iklan Header

Cara Registrasi Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara CGP Angkatan 5

Selamat pagi bapak dan ibu guru peserta CGP (Calon Guru Penggerak) yang telah menerima Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Guru Penggerak Angkatan 5.

Bagi yang telah menerima pengumuman, bapak dan ibu guru peserta CGP diminta untuk mengikuti Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara Calon Guru Penggerak Angkatan 5.

Bagi yang belum mengetahui Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Guru Penggerak Angkatan 5, bapak dan ibu dapat melihat atau mengunduh pada file berikut 👍 Unduh File.

Cara Registrasi Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara CGP Angkatan 5

Pelaksanaan Coaching Clinic CGP Angkatan 5

Kegiatan Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara CGP Angkatan 5 dilaksanakan melalui aplikasi zoom dan Live YouTube Pokja Pendidikan Guru Penggerak.

Untuk hari dan tanggal Pelaksanaan Coaching Clinic tersebut akan dilaksanakan pada Jumat, 31 Desember 2021 Pukul 09.00 WIB s.d 11.00 WIB dengan Meeting ID 884 9011 0767 dan Kode Passcode PGP2021.

Bagi peserta yang yang tidak bisa bergabung di Room Zoom dapat mengikuti melalui Live Youtube pada alamat berikut https://www.youtube.com/watch?v=Wgz-TMKNX4U, sehingga peserta tidak merasa tertinggal informasi yang akan disampaikan oleh Pokja Pendidikan Guru Penggerak.

Bapak dan ibu peserta CGP Angkatan 5 juga dapat melihat nanti diwaktu yang sudah ditetapkan pada link YouTube Pokja Pendidikan Guru Penggerak dibawah ini yang sudah Admin Guru Dikdas Lamongan bagikan.


Namun sebelum itu, bapak dan ibu peserta CGP Angkatan 5 diminta untuk melakukan proses registrasi sebagai bentuk kesiapan dan keikutsertaan.

Cara Registrasi Coaching Clinic CGP Angkatan 5

Sebagai bentuk kesiapan bapak dan ibu selaku peserta CGP Angkatan 5, maka Anda diminta untuk melakukan proses registrasi yang dapat dimulai pada hari ini, Kamis, 30 Desember 2021.

Untuk proses registrasi secara online, bapak dan ibu guru dapat mengikuti petunjuk ataupun langkah-langkah yang akan Admin Guru Dikdas Lamongan sampaikan.
  1. Silahkan klik tautan berikut untuk menuju portal proses registrasi: https://aplikasi.tendik.kemdikbud.go.id/registrasi/
  2. Masukkan 4 karakter kode registrasi berikut PA53 kemudian tekan Submit.
  3. Isikan data antara lain: NIK / No. KTP, NIP, Nama, NUPTK, Akun Belajar.ID. Jika sudah silahkan klik Berikutnya.
  4. Isikan Tempat Lahir, Tanggal Lahir, Agama, Email Pribadi, No HP, Alamat Rumah, dan NPWP. Jika sudah silahkan klik Berikutnya.
  5. Isikan Pendidikan Terakhir, Jurusan, Pangkat / Golongan, Unit Kerja / Instansi, Jabatan, Alamat Unit Kerja, Kab./Kota Unit Kerja, dan Kode Pos. Jika sudah silahkan klik Berikutnya.
  6. Isikan Tanda Tangan secara langsung pada kolom, tulis catatan misalnya "Siap mengikuti Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara CGP Angkatan 5 pada hari Jumat, 31 Desember 2021 Pukul 09.00 WIB s.d 11.00 WIB yang diselenggarakan oleh Pokja Pendidikan Guru Penggerak" pada kolom catatan dan tekan centang pada box yang sudah disediakan. Jika sudah silahkan klik Kirim.

Untuk mengetahui secara rinci bagaimana cara registrasi, silahkan simak secara jelas uraian mulai dari poin 1 sampai dengan poin 6 melalui pdf berikut ini:


Bagi bapak dan ibu guru jika kurang jelas mengenai Cara Registrasi Coaching Clinic Persiapan Penilaian Simulasi Mengajar dan Wawancara CGP Angkatan 5, silahkan tulis pada kolom komentar.

Terima kasih dan semoga bermanfaat.

Post a Comment

2 Comments

  1. Matur thank you kakak
    Josssssss pokoke sukses amale😁😁😁🇮🇩🇮🇩💪💪

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik dan sopan. Komentar yang bersifat spam dan mengandung sara, mohon maaf akan kami hapus.