Iklan Header

Apa Itu AKM, AKM Adalah, Apa Tujuan AKM dan Asesmen Nasional Adalah. Unduh Buku AKM

Apa itu AKM, AKM Adalah

AKM (Asesmen Kompetensi Minimal) adalah penilaian kompetensi mendasar yang diperlukan oleh semua murid untuk mampu mengembangkan kapasitas diri dan berpartisipasi positif pada masyarakat.

2 (dua) kompetensi mendasar yang sebagai tolak ukur pada AKM (Asesmen Kompetensi Minimal) yang akan dilaksanakan dan diselesaikan oleh peserta didik yaitu, yaitu literasi membaca dan literasi numerasi (matematika).

Kompetensi AKM literasi membaca dan literasi numerasi mencakup keterampilan berpikir logis-sistematis, keterampilan bernalar menggunakan konsep dan pengetahuan yang telah dipelajari, serta keterampilan memilah serta mengolah informasi.

Soal-soal pada AKM akan menyajikan beberapa masalah dengan beragam macam konteks yang diharapkan mampu diselesaikan oleh peserta didik menggunakan kompetensi literasi membaca dan literasi numerasi yang dimilikinya.

Apa Itu AKM, AKM Adalah, Apa Tujuan AKM dan Asesmen Nasional Adalah. Unduh Buku AKM

Apa Tujuan AKM

Dalam pembelajaran terdapat tiga komponen penting, yaitu kurikulum (apa yang diharapkan akan dicapai), pembelajaran (bagaimana mencapai) dan asesmen (apa yang sudah dicapai). Asesmen dilakukan untuk mendapatkan informasi mengetahui capaian murid terhadap kompetensi yang diharapkan.

Asesmen Kompetensi Minimum dirancang untuk menghasilkan informasi yang memicu perbaikan kualitas belajar mengajar, yang pada gilirannya dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Hasil pelaporan AKM dirancang untuk memberikan informasi mengenai tingkat kompetensi peserta didik di setiap jenjang satuan pendidikan. Tingkat kompetensi tersebut dapat dimanfaatkan guru berbagai mata pelajaran untuk menyusun strategi pembelajaran yang efektif dan berkualitas sesuai dengan tingkat capaian murid.

Dengan demikian, dapat kita simpulkan bahwa tujuan AKM adalah sebagai informasi capaian kompetensi yang diperoleh peserta didik pada jenjang satuan pendidikan yang dimanfaatkan oleh guru dalam meningkatkan hasil belajar.

Asesmen Nasional Adalah

Asesmen Nasional adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah.

Mutu yang dinilai pada satuan pendidikan berdasarkan hasil belajar peserta didik yang mendasar seperti: literasi, numerasi, dan karakter, serta kualitas proses belajar mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran.

Mutu setiap sekolah dinilai berdasarkan tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Unduh Buku Asesmen Nasional Lembar Tanya Jawab dan Buku AKM Implikasi Pada Pembelajaran

Sebagai bahan arsip, terdapat dua file buku yang dapat di unduh atau disimpan sebagai gambaran pelaksanaan asesmen.

Unduh Buku Asesmen Nasional Lembar Tanya Jawab
Pada buku ini memuat penjelasan tentang tujuan dari Asesmen Nasional, Instrumen, Pelaksanaan dan Tindak Lanjut.

Yang kesemuanya dituangkan dalam lembar tanya jawab.
[Unduh] Buku Asesmen Lembar Tanya Jawab

Unduh Buku AKM Implikasi Pada Pembelajaran
Pada buku ini memuat penjelasan lengkap tentang AKM, contoh instrumen soal, hasil AKM, hingga pemanfaatan hasil AKM.

Yang kesemuanya dituangkan dalam AKM dan Implikasinya pada Pembelajaran.
[Unduh] Buku AKM dan Implikasinya pada Pembelajaran

Post a Comment

2 Comments

Silahkan tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik dan sopan. Komentar yang bersifat spam dan mengandung sara, mohon maaf akan kami hapus.