Iklan Header

98 Lembaga di Lamongan Belum Mengirim PMP Dikdasmen 2019/2020

GuruDikdasLamongan.id98 Lembaga di Lamongan Belum Mengirim EDS PMP Dikdasmen 2019/2020 - Laporan-laporan tersebut juga disampaikan melalui beranda berita PMP (Penjaminan Mutu Pendidikan) per 5 Maret 2020.


Secara keseluruhan terdapat 33.940 sekolah belum sinkronisasi EDS Dikdasmen. Entah apa yang menjadi kendala. Apakah sudah mengerjakan namun belum mengirimkan atau sudah mengerjakan dan sudah mengirimkan tetapi belum masuk ke server.

Proses panjang memang yang dirasakan oleh Operator Sekolah sejak rilisnya EDS PMP 2019/2020 hingga saat terbitnya laporan 5 Maret 2020.

Di Lamongan sendiri terdapat 98 lembaga yang mencakup jenjang SD, SMP, SMA sederajat.

Apalagi jika melihat progres pengiriman laporan belum 100% dan masih terdapat sisa. Laporan progres tersebut dapat di simak pada http://manajemen.pmp.kemdikbud.go.id/progres-pengiriman/2/050700

98 Lembaga di Lamongan Belum Mengirim PMP Dikdasmen 2019/2020

Dalam beranda berita PMP tersebut juga disampaikan: Apabila diketahui terdapat sekolah yang tidak beroperasi, Dinas Pendidikan bekerja sama dengan pengawas sekolah yang bersangkutan untuk melakukan koordinasi kepada LPMP agar data sekolah tersebut ditandai non-aktif pada aplikasi Manajemen Dapodik.

Sekolah yang ditandai non-aktif tidak akan terhitung pada progres pengiriman Dapodik yang disinkronkan ke server PMP setiap 1x24 jam.

Cek Daftar Sekolah Belum Sinkronisasi EDS PMP Dikdasmen

Untuk mengetahui lembaga atau daftar sekolah yang belum mengirimkan EDS PMP Dikdasmen melalui tahap sinkronisasi provinsi dapat di cek melalui cara berikut:
  1. Cek tautan berikut [Cek Data Laporan Provinsi].
  2. Silahkan Pilih Sesuai Provinsi
  3. Unduh
Setelah terunduh, cara mudahnya untuk mengetahui apakah lembaga Anda sudah terkirim atau belum, silahkan tekan CRTL + F pada Keyboard kemudian tulis nama lembaga. Apabila tidak tampil, maka lembaga anda sudah mengirimkan.

Daftar Lembaga di Lamongan Belum Mengirim PMP Dikdasmen 2019/2020

98 Lembaga di Lamongan Belum Mengirim PMP Dikdasmen 2019/2020, untuk memeriksanya sama seperti diatas, untuk lebih mudahnya, unduh saja data yang sudah Admin Guru Dikdas Lamongan shortir sesuai dengan wilayah Kabupaten/Kota.


Setelah terunduh, untuk mengetahui apakah lembaga Anda sudah terkirim atau belum, caranya sama seperti diatas yaitu silahkan tekan CRTL + F pada Keyboard kemudian tulis nama lembaga. Apabila tidak tampil, maka lembaga anda sudah mengirimkan.

Semoga bermanfaat.

Post a Comment

0 Comments